Anggota Koramil 1016-05/Tumbang Jutuh Amankan Proses Vaksinasi

Selasa, 25/05/2021 - 15:11
Anggota Koramil 1016-05/Tumbang Jutuh Amankan Proses Vaksinasi

Anggota Koramil 1016-05/Tumbang Jutuh Amankan Proses Vaksinasi

Klikwarta.Com, Palangka Raya - Anggota Koramil 1016-05/Tumbang Jutuh dilibatkan dalam pengamanan dan monitoring  pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tahap kedua, bagi 43 tenaga pengajar dan 7 lansia di Kecamatan Rungan Kabupaten Gunung Mas, Selasa (25/05/2021).

Bertempat di Puskesmas Rungan Barat, sejumlah tenaga pengajar dan lansia diberikan suntikan pertama vaksin Covid-19. Kegiatan dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan.

Danramil 05/Tumbang Jutuh Letda Inf Supriyono mengatakan, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi tenaga pengajar dan lansia ini berjalan aman dan tertib.

"Pengamanan dan pemantauan ini kami lakukan agar kegiatan penyuntikan vaksin dosis kedua di Puskesmas Ngadirejo bisa berjalan dengan baik dan sesuai tahapan," katanya. 

Letda Inf Supriyono menambahkan, pengamanan kegiatan penyuntikan vaksin Covid-19 ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman, sekaligus monitoring kegiatan tersebut.

Selain itu, Anggota Koramil 1016-05/Tumbang Jutuh akan mendukung sepenuhnya segala kegiatan Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, demi menyukseskan vaksinasi dan upaya menciptakan wilayah yang sehat dan kondusif.

Sementara itu, Camat Rungan Barat, Biku mengatakan, proses vaksinasi akan terus dilakukan hingga mencapai target yang telah ditetapkan.

"Akan kita upayakan semua masyarakat menerima vaksin Covid-19 ini. Untuk menjaga penularan Covid-19 dan menciptakan kekebalan komunitas," pungkasnya. (Pendim 1016/Plk)

Kpu Bitung

Related News