Imam Budi Hartono Distribusikan Pangan Lokal Bergizi, Wujudkan Zero Stunting

Jumat, 13/09/2024 - 23:02
Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono saat memberikan pangan lokal bergizi di Kelurahan Pangkalan Jati Baru, Kecamatan Cinere, Jumat (13/09/24)

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono saat memberikan pangan lokal bergizi di Kelurahan Pangkalan Jati Baru, Kecamatan Cinere, Jumat (13/09/24)

Klikwarta.com, Depok - Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono meninjau pelaksanaan pendistribusian pangan lokal bergizi di Kelurahan Pangkalan Jati Baru, Kecamatan Cinere, Jumat (13/09/24).

Dalam tinjauan, Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono mengatakan, pendistribusian pangan lokal bergizi ini dilaksanakan secara serentak di 63 kelurahan se-Kota Depok, dengan menu pangan lokal yang sesuai Petunjuk Teknis (Juknis) dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Sasaran pendistribusian pangan lokal bergizi ini ialah 2.197 balita selama 56 hari dengan delapan siklus, dan 279 ibu hamil selama 84 hari dengan 12 siklus.

"Alhamdulillah, Depok termasuk kota terendah stunting, di nasional dengan 21 persen, sementara kita (Depok) 14 persen menurut Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023," kata Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono, dalam tinjauannya.

"Tetapi kalau dari versi kita (Pemkot Depok) hanya sebesar 3,4 persen, sebenarnya sudah tinggal sedikit lagi nanti zero stunting atau terbebas dari kasus stunting, maka kami lakukan intervensi dengan memberikan pangan lokal bergizi ke balita dan ibu hamil yang mengalami gangguan gizi," sambungnya.

Dikatakan Imam Budi Hartono, pemberian pangan lokal bergizi ini menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) Kesehatan bantuan operasional puskesmas dari Kemenkes.

Imam Budi Hartono melanjutkan, nantinya Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) akan melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan pangan lokal bergizi ini.

"Pemberian pangan lokal bergizi ini selain agar terjadi penambahan berat badan, namun juga dalam rangka edukasi, merubah perilaku kebiasaan keluarga balita dan ibu hamil agar mengonsumsi makan bergizi dengan pangan lokal yg ada di rumah masing masing," ucap Imam Budi Hartono.

Imam Budi Hartono pun berharap, melalui pemberian pangan lokal bergizi ini dapat mewujudkan Kota Depok Zero stunting, tentunya untuk menuju Indonesia Emas 2045 agar Indonesia menjadi negara maju.

"Dengan mempersiapkan balita dan pemuda kita di masa yang akan datang menjadi sehat dan bisa membanggakan Indonesia," tandasnya. (*)

(Kontributor : Arif)

Kpu Bitung

Related News